Qatar dari udara
Alhamdulillah saya sudah sampai dengan selamat di asrama. Iya di asrama. Kalau sampai ke Turki berarti sampai di bandara Ataturk juga sudah sampai, kan? Jadi untuk lebih pastinya saya sudah sampai di asrama. Saya sudah sampai di titik terakhir perjalanan. Tahu kan untuk sampai ke rumah di Indonesia itu perjalanannya seperti apa? Itu tu butuh tenaga, emosi dan juga finansial. Lebih-lebih bagi orang yang rumahnya agak di pedalaman Indonesia seperti saya. (Sudah ada bandara yang pesawatnya beroperasi setiap hari sih, masih termasuk terpencil gak ya?) Nah, untuk sampai ke asrama di Turki juga begitu. Karena saya bukan di Istanbul, melainkan di Manisa, jadi rute perjalanannya lumayan menguras tenaga dan uang juga.

Itinerary Kepulangan:

No
Tanggal
Jam
Perjalanan
Moda Transportasi
1
26 Juni 2016
08.00
Izmir - Istanbul
Atlas Global
2
28 Juni 2016
19.35
Istanbul – Doha
Qatar Airways
3
29 Juni 2016
02.50
Doha – Kuala Lumpur
Qatar Airways
4
29 Juni 2016
20.55
Kuala Lumpur - Medan
Air Asia
5
30 Juni 2016
22.00
Medan – Bener Meriah
Mobil Teman
HOME FINALLY




6
15 September 2016
10.00
Bener Meriah - Medan
Mobil Pribadi
7
18 September 2016
09.30
Medan – Kuala Lumpur
Malaysian Airlines
8
20 September 2016
02.00
Kuala Lumpur - Doha
Qatar Airways
9
20 September 2016
13.45
Doha - Istanbul
Qatar Airways
10
20 September 2016
22.30
Istanbul - Izmir
Atlas Global
11
23 September 2016
14.30
Izmir - Manisa
TCDD (Kereta Api)
ROOM FINALLY





Sebagai Gambaran, ini perjalanan yang harus kami lewati untuk sekedar mengunjungi rumah. Kita semua tahu bahwa hidup ini adalah sebuah perjalan. Seharusnya kita tidak perlu heran lagi ketika akhirnya kita hidup dalam perjalanan yang tiada henti. Saya tidak mengutuk perjalanan yang saya lewati. Kalaupun ada yang saya kutuk, itu koper saya yang rusak. Koper saya yang dibanting-banting oleh pihak bandara sampai rusak. Selebihnya saya ikhlas. Saya ikhlas melewati semua perjalanan itu. Terlebih karena perjalanan saya ditemani oleh mode transportasi yang yang nyama. Untuk review pesawat, inshaaAllah lain kali akan saya tulis juga didalam blog ini.

Berjalanlah kawan
Kamu tidak terlahir sebagai pohon yang kakinya telah dikalahkan oleh takdir
Iya terikat oleh sebuah perjanjian maha purba dengan tanah
Perjanjian yang hanya mereka berdua yang tahu

Kau pun terikat janji,
Kau telah berjanji kepada hidup bahwa kau adalah mahluk pejalanan
Dan kau pun akan terus berjalan
Menyusuri hitam putih kehidupan ini
Menemukkan tanda-tanda kekuasaan sang penguasa
Menemukkan kebesaran ilahi
Berjalanlah…


Batu Cave, Malaysia

It's such an important moment for me because Kuala Lumpur came as the first city in South-east Asia that I have ever visited. Yes, I was in Europe, I was in Milan, Paris, Amsterdam etc - and yet I have never been to my neighboring countries - Malaysia, Singapore, Thailand, the Philippines etc.. 

So finally last Summer I had the opportunity to go back to my hometown, Sumatra Indonesia and I immediately saw this as a good time to visit one, if not two, of Asean cities. Since I am from Sumatra, it is easier for us Sumatranese to come back home via one of Asean cities, KL or Singapore, as oppose to Jakarta. Returning home via Jakarta, not only it will take a longer time but also it will cost much more money. So it seems choosing one of Asean's airports is the ultimate choice. I chose KLIA (Kuala Lumpur International Airport) out of nowhere. I think I chose that one because all of my friends did the same. I could have chosen Changi Airport, but I didn't. Maybe next time.

"I am definitely going to explore Kuala Lumpur," that was the voice that I had in my head. But I chose to reach home first, and explore KL later before returning back to Turkey. So what I did was coming to Kuala Lumpur a little earlier, like two days before my due flight. My flight is due on September the 20th at 02 AM. And I was already in Kuala Lumpur on September the 18th, meaning I had about two days to explore Kuala Lumpur. 

My first impression of Kuala Lumpur was that it's a safe city, at least it's much safer than Jakarta perhaps. And the transportations are much much more better than other Asean capitals. I feel like all the things that backpackers need are accommodated. Backpackers are independent people. They want to explore the city alone, not using the service of tour guides. And if public transports are not provided they end up renting a car plus a driver because they have no idea about driving policy in the country and also the route to get to the destination. So, public transport is a must. It's definitely a parameter to judge either one city is tourist-friendly or not.

Next is the accommodation. Kuala Lumpur offers all kind of accommodation, starting from a cheap one to the expensive one. So, you would not find any difficulties in finding accommodation. I stayed in Step Inn Guest House, and it was fine. I mean, I got what I need. I stayed in a single room with a bed and a fan. The bathrooms are separated from the room. It cost me around 6.5 USD

Since I am an Indonesian, I don't find Malaysian food very foreign. Hence I can easily eat the foods. And the cheapest food normally found in places where local people usually eat. The location of my accommodation was not so far from KL's most well-known Chinatown, Petaling Street, and I found  local vendors quite easily. I ate there with relatively cheap price. Eating nasi lemak costs 1.5 RM. And to give you a clear picture, no matter what you choose next to your rice it won't exceed 10 RM. So, enjoy the heaven of food :)

Places worth-visiting in Kuala Lumpur:

  1. Batu Cave
Site of Hindu temple and shrine. I was unfortunate to be there during its renovation. So, I can't really see the beautiful part of it. None the less, I still can see why people go there. The steps (not sure how many are they… but they are really many). Prepare yourself for a challenging walk up.

  1. Petaling Street (KL's most well-known Chinatown)
If you are a shopping lover, if you like to bargain, and if you like good stuff with good prices - then this place is definitely not to be missed.

  1. Petronas Tower (the twin tower)
I didn't find the tower very attractive. However, I do find something related to it very attractive. It's the KLCC Park, a park that makes KL more beautiful than it already is. And if you want to get a good picture of the twin tower, just come to this place.

  1. Bukit Bintang
It's not really in A-list. But if you happen to have extra budget you can come here and enjoy shopping branded clothes and etc.

These are the places that I happen to have been visiting. But I am sure there are a lot more to see. So, I am definitely going to visit Kuala Lumpur again sometimes :) Visit South-east Asia or Asean countries, as we call it.  
Qatar Airways is one of the best world class airplane that offers flight to almost every country with relatively good deals. I, for example, got 407.29 USD for return ticket Istanbul - Kuala Lumpur. Isn't that good enough? Choosing an airplane like this, an airplane that does not belong to a country where you start your journey (ex: since I fly from Istanbul, it should have been Turkish Airlines or Malaysian Airlines which offers a direct flight), could mean that ones have to go through a long transit. But why not, if having transit means seeing a new world, right?

I have heard this rumor for a long time but never tried to clarify it. Finally last Tuesday I stuck at Hamad International Airport for 10 hours before my next flight. What I did was, I went to the Qatar Airways counter and asked whether I get lounge or free meal during that long hour transit. Turned out I didn't get any of that. But the lady was nice enough to tell me that I still can have a free shared-sleeping room means rest room, which is one of Hamad International Airport's treat to its costomers. This sleeping room is for everybody, so if you happen to have a long transit at Hamad International Airport, just ask the airport stuff where its location. I guarantee you it's a nice place and what I am worried is that you may miss your flight because you will have a good sleep. 

Doha's Skyscrapers
The lady went on to tell me that I could also spend my transit time for a free Doha city tours. It only takes 3 hours, she said. This one stole my attention. And I feel like doing it. So I got into the line to register, because they limit the number of people who can be part of the tours. If I am not mistaken it was only for 20 people. If you arrived later, you may need to wait for the next tour.

So I got the 8 AM tours, but been lining up since 5 AM. I didn't have to line up actually, but I just don't want to risk this opportunity. People wait there, and if I didn't do the same I might not be able to be part of the tour. The lines are quite long!

I got my tour card!!!, a card used to pass the immigration. Yes, to do the tour we have to pass the immigration and our passports are stamped, meaning you still have some souvenir from Doha even though you didn't buy anything. Next is enjoying the tour.

The tour is basically going around Doha city by bys, which consists of a lot of skyscraper. Apart from that Doha city is just a city that's is still under construction. There are so many massive building being made. The metro is also under processed. So, ya… Doha is going to be a great city, just like its neighbor Dubai! That's for sure. And I think, they will succeed to make Doha a transit destination. Look, the airport is perfect, it provides almost everything what travelers need - wifi, rest area, macbook, shopping area (duty free) etc. So, next time you stop at Hamad International Airport, just don't forget to spoil yourself!

For more information on the tour, visit this link http://www.qatarairways.com/global/en/offers/doha-city-tour.page
 


Ada banyak hal didalam hidup ini yang pada akhirnya mendorong kita untuk mengganti hal yang sudah pada tempatnya. Nama, misalnya. Tak jarang orang harus mengganti nama karena satu atau dua hal remeh temeh dalam kehidupan ini. Birokrasi menjadi salah satu pendorong kuat mengapa akhirnya orang-orang bersedia mengganti nama yang telah disematkan pada mereka sejak kecil. Hal lain yang mungkin menjadi pendorong mengapa orang mengganti nama adalah karena pernikahan. Dibeberapa negara, seorang wanita otomatis mengikuti nama keluarga pihak suami.

Pada kasus saya, yang menjadi penyebab mengapa saya ganti nama - atau lebih tepatnya menambah nama belakang, adalah karena proses birokrasi. Bukan proses birokrasi didalam negeri. Ini lebih kepada proses birokrasi yang lumrah digunakan di luar negeri namun pemerintah dalam negeri seolah tidak mengindahkannya. Rakyat kecil tentu tidak tahu menahu tentang kehidupan di luar negeri. Mana tahu mereka kalau di luar negeri bakal di suruh mengisi formulir dengan kolom nama saja bisa menjadi 3 begitu. Padahal nama si anak, yang kebetulan beruntung pergi keluar negeri karena mendapat beasiswa, hanya satu kata. Bagaimana dengan kolom-kolom lainnya?

Alangkah baiknya jika pemerintah memberi informasi kalaupun tidak mengatur "penggunaan nama" secara jelas dalam bentuk Undang Undang. Ada banyak negara yang mengatur dengan jelas dan tegas tentang penggunaan nama. Turki misalnya, di Turki setiap anak diwajibkan memiliki nama keluarga. Nama keluarga ini adalah nama yang nantinya akan digunakan disetiap nama anggota keluarga. Sehingga pada akhirnya keseluruhan keluarga bisa disebut dengan satu nama. Keluarga Imran, misalkan.

Ada banyak keuntungan dengan adanya UU yang mewajibkan penggunaan nama keluarga ini, salah satunya adalah untuk mempermudah sensus penduduk. Bayangkan, bukankah negara akan lebih dimudahkan dengan sistem ini. Negara tidak perlu lagi ditipu oleh rakyat, dengan memasukkan orang lain pada Kartu Keluarga. Yang ada pada Kartu Keluarga adalah anggota keluarga. Jika ada non-anggota keluarga yang terdaftar didalam Kartu Keluarga maka akan dibutuhkan surat resmi yang mendukung keberadaannya disana. Keuntungan lainnya adalah penggunaan rekening bersama. Dengan adanya nama keluarga ini, maka akan sangat memungkinkan dalam satu keluarga untuk memiliki rekening bank bersama - antara suami dan isteri.

Cukuplah alasan-alasan tersebut diatas untuk menggambarkan bertapa pentingnya memiliki nama keluarga. Kendati tidak diatur dalam Undang Undang, alangkah baiknya bagi rakyat jelata seperti kita ini untuk tetap mengindahkan panggilan untuk memiki nama keluarga ini. Kita tidak tahu nasib akan berpihak kepada siapa. Siapa tahu nanti anak-anak kita akan bernasib baik dan akan bersekolah ke Luar Negeri dengan beasiswa penuh. Lebih baik besiaga dari sekarang. Setidaknya diawali dari NAMA. Buatlah nama anak ada yang terdiri dari Nama Depan, Nama Tengah, dan Nama Belakang. Nama Belakang merupakan nama keluarga. Umumnya satu keluarga memiliki Nama Belakang yang sama.

Untuk orang yang sudah terlanjur basah seperti saya, hal yang mungkin untuk dilakukan adalah mengganti nama. Kebetulan Summer tahun 2016 kemarin saya berkesempatan untuk pulang ke rumah orangtua saya di Kab. Bener Meriah, Aceh. Saya pun tidak menyia-nyiakan kesempatan ini untuk merubah nama. Sebelumnya saya sudah pernah riset mengenai perubahan nama ini. Kebetulan ada orang lain juga yang sudah melewati proses ini, sehinggan sedikit banyak saya sudah memiliki gambaran mengenai proses yang akan saya jalani.

Ada pun proses tersebut adalah sebagai berikut,

  1. Menyediakan Dokumen yang di Perlukan: 
Dalam proses penggantian nama ini tentu banyak dokumen yang perlu disiapkan, sebagai berikut:
(Catatan: semua dokumen ini perlu di beri matrai dan di leges di kontor pos. Biaya matrai dan leges sebesai 10.000 perdokumen)

  1. Menulis surat permohonan penggantian nama
  2. Foto kopi Akta Kelahiran
  3. Foto kopi salah satu Ijazah yang dimiliki
  4. Foto kopi Kartu Keluarga
  5. Foto kopi Akta Nikah Orangtua
  6. Foto kopi SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian)
Untuk proses pembuatan SKCK silahkan baca disini
  1. Foto kopi KTP (Kartu Tanda Penduduk)
  2. Foto kopi Keterangan Domisili dari Kepala Desa atau Lurah
  3. Foto Kopi Paspor

  1. Mendaftarkan Permohonan Ke Pengadilan Negeri Terdekat
Setelah semua dokumen lengkap, barulah pemohon diizinkan untuk mendaftarkan permohonannya di Pengadilan Negeri Terdekat. Adapun biaya panjar perkara permohonan adalah sebesar 354.000,- Jika uang tersebut ternyata lebih, maka nantinya akan dikembalikan setelah sidang. Kasus saya, misalnya, saya mendapat refund sebesar 130.000,- jadi total biaya sidang adalah 224.000,- Biaya sidang tergantung provinsi dan kecamatan. Jadi ada kemungkinan biaya sidang di kota anda lebih murah atau lebih mahal.

  1. Mendapatkan Surat Panggilan Menghadiri Sidang
Setelah permohoan terdaftar di Pengadilan, selanjutnya adalah menunggu surat panggilan menghadiri sidang. Isi dari surat tersebut adalah himbauan untuk menghadiri sidang dan membawa saksi minimal dua orang. Saksi merupakan orang yang tidak memiliki hubungan darah dengan sipemohon. Saksi boleh tentang atau saudara jauh.

  1. Menghadiri Sidang
Hal yang terjadi saat sidang berlangsung adalah, pemohon menjawab pertanyaan hakim ketua. Hakim ketua ditemani oleh Panitera, sekali lagi mengecek dokumen yang sudah dilampirkan. Jika ada dokumen yang salah atau tidak lengkap, hakim ketua tidak segan-segan untuk menunda sidang. Artinya, pemohon akan diminta membayar biaya sidang lagi. Pada hari persidangan, pemohon juga diminta untuk membawa semua dokumen asli.

  1. Hasil Sidang
Hasil sidang biaya diumumkan dalam hari itu juga. Namun, tidak pasti apakah pada jam yang sama atau beberapa jam setelah sidang. Pada kasus saya, sidang berlangsung jam 11, namun hasil sidang diumumkan jam 3 sore.

  1. Surat Penetapan
Jika permohonan dikabulkan maka sipemohon akan diberikan surat penetapan. Tergantung dari kinerja Pengadilan di kota anda, surat ini bisa selesai dalam sehari. Namun bisa juga ditunda hingga berhari-hari. Biaya untuk surat penetapan asli ini adalah sebesar 100.000,- Untuk melegalisir sebesar 15.000 per rangkap.

  1. Urusan di Pengadilan Selesai. Sekarang saat menganti semua identitas diri di Catatan Sipil

Total Biaya: 224.000 (biaya sidang) + 100.000 (biaya surat penetapan asli) + 90.000 (biaya legalisir surat penetapan (saya lupa angka pastinya)) +  80.000 (biaya matrai dan legalisir ke kantor pos) = 494.000,-

Urusan di Catatan Sipil

Pertanyaan yang perlu kita jawab adalah - dokumen manakah yang perlu diganti lebih awal sehingga memvalidasi dokumen lainnya. Jawabannya adalah Akta Kelahiran. Dengan mengganti akta kelahiran otomatis semua dokumen akan diganti.

Proses Perubahan Akta Kelahiran
  1. Membawa akta kelahiran asli dan foto kopi
  2. Mengisi surat permohonan penggantian kartu identitas
  3. Foto kopi KTP
  4. Foto kopi paspor
  5. Foto kopi Ijazah

Setelah Akta Kelahiran Selesai barulah kita diperbolehkan untuk mengganti KK dan KTP. Untuk dokumen yang diperlukan pada dasarnya sama saja. Hanya diperlukan untuk melampirkan dokumen-dokumen yang bersangkutan. Adapun dokumen lain yang perlu di persiapkan untuk jaga-jaga adalah KTP orangtua dan Surat Nikah orangtua. Kedua dokumen ini bisa saja diminta sewaktu-waktu.

Jika semua sudah diganti, artinya proses penggantian nama anda sudah berhasil. Selamat dengan nama baru anda. Semoga artikel ini bermanfaat :)